Logo

Logo

DPD PBB Sumsel Serahkan SK PLT DPC Palembang kepada Nimrot Tampubolon

 

Apriadi Sinaga Ketua DPD Sumatera Selatan Serahkan SK PLT Ketua DPC Palembang

Sumsel - Para anggota Pemuda Batak Bersatu (PBB) di Kota Palembang patut bersyukur. Pasalnya, pengurus di DPC PBB Kota Palembang yang telah lama kosong, kini mulai terisi kembali.


Bertempat di Sekretariat Dewan Pimpinan Daerah Pemuda Batak Bersatu Sumatera Selatan, Senin (20/01/2025) malam, dilaksanakan penyerahan Surat Keputusan Pelaksana Tugas DPC PBB Palembang kepada Nimrot Tampubolon.


Menurut Ketua DPD PBB Sumsel Apriadi Sinaga,penunjukan Nimrot Tampubolon merupakan hasil dari proses turun ke sejumlah PAC di kota Palembang, dan telah disepakati dalam keputusan rapat pengurus.


Menurut Apriadi Sinaga Putusan penunjukan ketua Plt DPC PBB Kota Palembang di ambil dari kesepakatan rapat pleno pengurus DPD PBB sumsel pada tanggal 15 Januari 2025


Dikatakannya, sejumlah nama masuk menjadi kandidat calon penerima SK PLT Palembang.


"Memang kita tidak buat seperti survei Indikator Politik, LSI, dan segala macam. Tapi, kita lebih ke deep interview," ujar Apriadi.


Ia berharap, jangka waktu yang diberikan kepada PLT DPC Palembang dimaksimalkan sebaik mungkin untuk mencari dan membuka peluang kepada anggota yang memiliki potensi menjadi ketua definitif siapapun yang mampu membawa DPC Palembang ke arah yang lebih maju lagi harap Apriadi Sinaga.


"Harapan saya tidak perlu ada pemilihan. Karena, organisasi yang masih bertumbuh seperti ini," jelasnya.


Apriadi Sinaga memastikan, para pengurus DPD PBB Sumsel akan siap mendukung PLT DPC Palembang.


"Makanya kita pilih adalah memang orang yang memahami, mengenal, dan menjiwai Pemuda Batak Bersatu," katanya.


(Yanso)

Diberdayakan oleh Blogger.